Minggu, 28 Februari 2016

6 Cara Menghemat Penggunaan Paket Data Internet Iphone



Smartphone kini sudah menjadi bagian dari kehidupan kita, dengan fitur yang lengkap dan serba online mengharuskan kita untuk membekali Smartphone kita dengan paket data yang besar.

Kali ini akan aku bahas gimana caranya menghemat penggunaan paket data Iphone. Untuk kamu yang lagi berhemat tips ini cocok untuk kamu.

Gimana caranya? Yuk simak caranya sebagai berikut :



1. Selalu Cek Jumlah Penggunaan Paket Data

Cara ini adalah langkah yang paling sering dilakukan. Dengan sering mengecek penggunaan data Iphone kita , kita bisa mengontrol pemakaian Paket Data kita.


2. Ubah Pengaturan Update Otomatis Menjadi Update Manual

Aplikas yang up to date membuat Iphone kita menjadi lebih nyaman digunakan. Tapi bisa jadi  masalah bagi kita yang sedang dalam keadaan berhemat.

Jadi ubah pengaturan Update Otomatis menjadi Update Manual, lakukan update sesekali pada aplikasi yang menurutmu paling sering dan penting untuk menghemat penggunaan Paket Data


3. Matikan Auto Refresh

Aplikasi yang ada di Iphone kamu secara berkala akan melakukan Auto Refresh untuk memperbaharui konten, entah kamu gunakan atau tidak ini akan berjalan secara otomatis.

Kalau kamu ingin menghemat Paket Data matikan settingan Auto Refresh di Iphone kamu dengan cara Setting >> General >> Backgrounds Apps lalu matikan Auto Refresh. Gunakan pada aplikasi yang penting saja.



4. Harus Pelit Penggunaan Data

Cara ini bisa menghemat Paket Data Internet dan memperpanjang penggunaan baterai Iphone. Lakukan aktifitas online seperlunya dan update aplikasi hanya di Internet Hotspot saja.


5. Matikan sinkronisasi Online Mail, Kalender, dan Kontak

Data Iphone kita sebenarnya tidak harus semua di backup secara online. Pastinya ada beberapa saja yang harus di backup.

Seting sinkronisasi secara manual sangat membantumu dalam Menghemat Penggunaan Paket Data Internet Iphone


6. Gunakan Browser yang Irit Penggunaan Paket Data Internet

Aktifitas browsing tidak akan mungkin bisa kamu hindari, maka untuk Menghemat Penggunaan Paket Data Internet Iphone cara terbaik adalah memilih Browser yang cepat dan hemat Penggunaan Paket Data Internet.

Browser yang sudah jelas mumpuni dalam hal ini contohnya Chrome dan Opera

Gimana??
Dicoba aja, mungkin bisa benar-benar membantumu menghemat penggunaan paket data internet iphonemu.


Artikel Terkait